Palembang, detikkini.id –
Keandalan pasokan listrik adalah kebutuhan vital bagi masyarakat, untuk menjamin kecukupan yang diharapkan tentu komitmen harus tetap nyata dilakukan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PLN Persero terhadap fokus manajerial kelistrikan. Kamis, (16/01/2025)
Salah satu langkah proaktif memperjuangkan masa depan energi yang andal dan berkelanjutan bagi seluruh masyarakat, menjamin kenyamanan pelanggan menikmati keandalan pasokan Listrik. Upaya inovasi dan program strategis selaras instruksi pimpinan pusat, terus ditunjukkan cabang wilayah BUMN kelistrikan, unit PLN (Persero) Kota Palembang.
Melalui Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3), PLN (Persero) Kota Palembang terus mengambil langkah konkret melalui pengoptimalan program kerja pemeliharaan infrastruktur Right of Way (ROW) berfokus pada pemampasan tanam tumbuh yang dapat berdampak pada jaringan listrik.
“Kegiatan ROW merupakan salah satu upaya luar biasa kami dalam menjaga keandalan listrik, dibawah naungan divisi UP3 telah melakukan pemampasan tanam tumbuh di lokasi strategis,” ujar Muhammad Aulia, kepala divisi (Manager) ULP Rivai.
Dari informasi yang dihimpun, aktivitas dalam memperjuangkan keandalan listrik untuk kenyamanan dan keamanan pelanggan, implementasi ROW unit UP3 menunjukkan loyalitas kerja tanpa kenal batas lelah dan waktu. Pemeliharaan infrastruktur untuk menopang hal tersebut itu tidak mengenal siang atau malam dalam terus bekerja menjadi catatan menarik pengabdian jasa yang tertuang.
“Melalui belasan petugas yang terbentuk didampingi pengawas ahli, selaras pada tagline PLN (Persero). Kerja baik tentu menghasilkan hal terbaik. Listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik,” kata Aulia
Muhammad Aulia, kepala divisi (Manager) ULP Rivai Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) , mengatakan mengapa malam hari juga menjadi target penyelesaian optimalisasi ROW untuk menghindari kepadatan lalu lintas pada jam sibuk. Strategi ini menunjukkan bagaimana PLN tidak hanya memprioritaskan keandalan listrik tetapi juga menjaga kenyamanan masyarakat selama proses berlangsung.
“ Kami tetap memprioritaskan keselamatan kerja (K3) karena pelaksanaan di malam hari membutuhkan pengawasan ekstra,” ungkap Muhammad Aulia, Manager ULP Rivai.
Untuk diketahui, pelaksanaan ROW PLN Rivai berhasil membersihkan 555 kilometer jaringan sepanjang tahun 2024. Angka ini mencakup penebangan lebih dari 2.000 pohon yang berpotensi mengganggu jaringan listrik.
ULP PLN Rivai juga mengimbau masyarakat untuk proaktif melaporkan pohon atau tanaman yang mendekati jaringan listrik melalui aplikasi PLN Mobile. Dengan jarak aman minimal 3 meter antara jaringan listrik dan pepohonan, dengan kolaborasi antara PLN dan masyarakat menjadi kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan bebas gangguan.
Selain itu, Langkah-langkah proaktif ini menunjukkan bahwa PLN tidak hanya menjalankan tugas, cabang wilayah kelistrikan, unit PLN Persero Kota Palembang sebagai BUMN strategis tidak hanya berfokus pada pemeliharaan fisik jaringan listrik tetapi juga mengedepankan transformasi digital dan energi.
Dalam agenda kerja jangka panjang menyambut transformasi 2.0, salah satu cabang wilayah BUMN kelistrikan, unit PLN Persero Kota Palembang, terus menunjukkan komitmen untuk mendukung Perseroan yang dinaungi agar menjadi salah satu dari 500 perusahaan global terbaik yang mendukung transisi energi menuju Net Zero Emissions (NZE), dan menghadirkan layanan energi yang unggul bagi pelanggan. (R/IST)
Humaniora
Redaktur Pelaksana: YP